Kamis, 26 Januari 2012

Pengertian Hidup Menurut Astra Jingga

Hidup ini adalah sebuah pertunjukkan dalam panggung dari sandiwara yang telah dirancang skenarionya oleh Tuhan. Kita adalah pemeran utama dan juga sebagai penonton sandiwara ini. Ada yang berperan sebagai raja dan ratu, pemimpin, penjahat, petani, pedagang, pelaut dan lainnya. Namun kita tidak menyadari bahwa hal ini sedang terjadi pada diri kita. Kita selalu khilaf, sombong, dan congkak.

Bumi ini adalah panggung dari sebuah sandiwara. Kita datang ke Bumi hanya untuk menjadi peran dalam teater ini dan hanya sementara waktu dan sesaat. Kemudian kita pergi kembali dari Bumi ini untuk memulai sebuah kehidupan yang baru. Mungkin di surga atau di neraka. Kita tidak tahu. Tergantung peran kita selama menjalani hidup di bumi. Hanya Tuhan yang bisa menilai peran kita selama kita berada di Bumi.

Keindahan sebuah kehidupan di Bumi tergantung pada peran kita. Kita telah diberi kebebasan untuk memilih sebuah peran dalam menjalani kehidupan. Bisa peran yang baik atau buruk. Terserah kita. Dan kita harus berani mengambil resiko. Semua bisa menyenangkan dan menyedihkan. Karena semua itu adalah sebuah pilihan untuk kita. Memilih sebuah peran yang baik, pasti akan menyenangkan. Memilih sebuah peran yang buruk, pasti akan menyedihkan.

Hidup Ini akan terasa Indah, apabila kita mampu menghilangkan sebuah rasa dendam dan benci. Maka kita harus menjaga sesuatu dalam menjalani hidup ini agar kita dapat merasakan indahnya sebuah kehidupan. Apakah itu? ... jawabannya adalah; pertama, kita harus menjaga niat baik, kedua kita harus menjaga ucapan, and ketiga kita harus menjaga tingkah laku. Hanya itu. Tuhan pasti akan memberkati kita.

0 komentar:

Posting Komentar